Hesty Klepek-klepek Ditangkap di Hotel Karena Kasus Prostitusi?


Infotainment - Maraknya kasus prostitusi online dikalangan artis sudah menjadi trending topik beberapa waktu yang lalu. Kasus yang serupa kali ini menimpa Pedangdut cantik Hesty aryatura atau lebih dikenal hesty Kelepek-klepek, tersiar kabar bahwa hesty menjadi korban kasus prostitusi online. 

Kabar yang kami dapat dari sumber berita bahwa hesty ditangkap polisi pada Jumat (19/2/2016) dini hari di Hotel Novotel Bandar Lampung. Tersiar kabar juga saat ini Hesty tengah hamil. Kuasa hukum Eddy Ribut Harwanto mengatakan bahwa Hesty saat ini sudah tidak aktif menyanyi karena cuti hamil sejak Januari 2016. 


"Ya memang dia hamil dengan suaminya. Kalau berapa bulannya saya nggak tahu. Dari Nagaswara per Januari Hesty cuti," kata Eddy. Namun saat ditanya identitas suami Hesty Klepek Klepek, Eddy tak bisa memberi penjeasan lebih jauh. Dia mengaku tak kenal secara personal. " Udah menikah dia. Menikahnya saya tidak tahu. Yang pasti per 1 Januari 2016 dia cuti hamil," tegas Eddy. 

Hesty ditangkap di kamar hotel dengan barang bukti berupa kondom. Pelantun lagu 'Cintaku Klepek-klepek' itu ditangkap saat menunggu ajakan pria hidung belang yang menjanjikannya bayaran Rp 100 juta. 

Penyanyi kelahiran Bandung, 18 Mei 1994 itu sempat mengelak ketika ditanya tentang keteribatannya dengan prostitusi online. Hesty menyebut "hanya gosip," melalui pesan elektronik. Tapi, Eddy yang diutus Nagaswara untuk mengecek kebenaran penangkapan Hesty, memastikan penyanyi tersebut adalah artis naungan kliennya. 

Hesty Klepek Klepek ditangkap bersama muncikari bernama Kiki Sopian. Saat ini Hesty berstatus saksi, kemungkinan besar dia nantinya akan dikirim ke Panti Sosial seperti Nikita Mirzani karena dikategorikan sebagai korban Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO). 

Hesty masih dalam keadaan baik-baik saja, meskipun sedikit shock. Dia saat ini ditempatkan di kamar khusus di Polda. "Sedih gitu aja. Saya hanya ambil informasi dari penyidiknya, Hesty hanya menangis aja," kata pengacara Eddy Ribut Harwanto. 

Lalu bagaimana kronologi penangkapan Hesty Klepek Klepek di hotel? 

"Jadi kronologisnya, Polda Lampung sejak dua bulan terakhir mencium ada indikasi human trafficking marak di Lampung. Jadi tim trafficking unit 4 membentuk satgas untuk melakukan pengawasan terhadap hotel-hotel berbintang. Ada lima yang diincar. Pas ada data otentik langsung dilakukan penggerebekan. Ada lima jaringan dimana empat muncikari dari Lampung, dan satu dari Jakarta. Kebetulan Hesty yang kena jaring dan sekarang diamankan di Polda Lampung," beber Eddy.

Eddy mengaku tidak menyelidiki lebih jauh keadaan saat Hesty digerebek. Yang jelas saat itu Hesty berada di dalam kamar hotel. "Kebetulan Hesty juga tidak saya tanya lebih, hanya curhat ringan saja. Dia tadi curhat minta dihubungi keluarganya," kata Eddy (Sumber detikhot.com)